MASIGNASUKAv102
6998101287389560820

5 Kafe & Bakery Halal di Area Bugis Singapura

5 Kafe & Bakery Halal di Area Bugis Singapura
Add Comments
9/30/2016

Fluff Bakery, Muslim Owned
Beberapa tahun belakangan ini banyak muncul kafe dan bakery trendi di Singapura yang dikelola oleh anak-anak muda. Kabar gembira buat kita semua, banyak yang pemiliknya muslim. Jadi meskipun belum memiliki sertifikat halal, bahan-bahan makanan yang mereka gunakan halal semua. Beberapa kafe halal nan trendi tersebut terkonsentrasi di area Bugis, atau sering juga disebut sebagai Arab Quarter atau Kampong Glam.

Area Bugis, di antara stasiun MRT Bugis dan MRT Lavender, memang pilihan utama sebagai base camp untuk traveler muslim. Di sini gampang dijumpai restoran, kafe, dan bakery halal. Dua pilihan restoran halal untuk makan besar (makan nasi) adalah Zam-Zam dan Hjh Maimunah. Zam-Zam lokasinya di 679 North Bridge Rd, persis di seberang Masjid Sultan. Resto ini menyajikan masakan India. Coba deh murtabak-nya yang terkenal enak banget. Sementara restoran Hjh Maimunah adalah salah satu restoran halal yang mendapat Michelin Star (peringkat untuk restoran yang bagus). Restoran ini ada di Jalan Pisang, dua gang dari Zam-Zam. Jenis masakannya Melayu dan Indonesia, kita bisa memilih sendiri sayur dan lauk seperti di warteg :)

Kalau tidak ingin makan nasi, cuma pengen nyemil atau nongkrong ngopi-ngopi cantik sambil foto-foto untuk instagram, coba mampir di beberapa kafe halal ini. Lima kafe dan bakery halal di sekitar Kampong Glam ini gampang banget ditemukan.

1. I AM...
Halal: Pemilik Muslim 
Lokasi: 674 North Bridge Road
Jam buka: Senin - Kamis 11:30 - 23.00, Jumat dan Sabtu 11:30 - 01.00, Minggu 11:30 - 22.00
Menu:  
- Charcoal-grilled Beef Burger $13,90
- Fish and Chips $15,90
- Rainbow Mille Crepe Cake 
Instagram: @iamathajilane 



2. The Mad Sailors
Halal: Pemilik Muslim 
Lokasi: 24 Haji Lane
Jam buka: Minggu - Kamis 12.00 - 22.00, Jumat dan Sabtu 12.00 - 23.00
Menu: 
- Cafe Latte/Cappuccino/Flat White $5
- Marmite Honey Wings $9
- Fish and Chips $18-20
- Lemon Tartar Angler Sarnies $20
Website: www.themadsailors.sg
Instagram: @themadsailors


3. FIKA
Halal: Sertifikat MUIS
Lokasi: 257 Beach Road (perempatan Arab Street dan Beach Road)
Jam buka: Minggu - Kamis 11.00 - 22.00, Jumat - Sabtu 11.00 - 23.00
Menu: 
-Swedish Meatballs $19,90
-Pasta Bake $17,50 
-Kids set menu $10,90 
-Lunch set menu $19,90
Website: www.fikacafe.com
Instagram: @fikacafesg 

4. The Lab
Halal: Pemilik Muslim
Lokasi: 1 Jalan Pisang
Jam buka: Senin - Sabtu 12.30 - 22.00, Minggu 13.00 - 21.30
Menu: 
- Terefrank Buffalo Wings $8,90
- Aglio Olio Pasta $12 
- Heisenberger (Beef burger served with sweet potato fries) $17
Instagram: @the_lab_sg


5. Fluff Bakery
Halal: Pemilik Muslim
Lokasi: 4 Jalan Pisang
Jam buka: Selasa - Sabtu 12.00 - 19.30 atau sampai habis.
Menu: Cupcakes $4 (cupcakes bervariasi, menu diganti tiap minggu)
Instagram: @fluffbakery



Fluff yang lokasinya di seberang restoran Hjh Maimunah ini bukan kafe, tapi toko kue kecil. Jadi nggak bisa makan di tempat, cup cake-nya untuk dibawa pulang. Menurut saya cup cake nya emang enak bangeeeeet. Rotinya lembut, moist, dan pilihan rasanya oke punya. Saya nyoba yang salted caramel, aduuuuh lezatnya, enak banget digigit sedikit-sedikit biar nggak kemanisan, karena karamelnya meleleh dari dalam kuenya. Pilihan rasa duo precils pun enak-enak, saya sempat nyicipin dikit. Nggak sia-sia keluarin $4 demi sebiji cupcake. Coba kalian follow instagram-nya untuk tahu promo-promonya ya.

Gimana, jadi pengen nyobain nggak? Catat dulu deh untuk rekomendasi kalau mau nongkrong di kafe halal. Tapi kalau budgetmu terbatas, bisa melipir ke kafe yang lebih merakyat. Di 17 Bussorah St ada Kampong Glam Cafe yang harganya murah meriah. Kafe tradisional yang selalu ramai ini buka dari jam 8.00 pagi - 02.00 dini hari. Kalau capek jalan-jalan atau shopping di area Bugis bisa mampir sebentar di sini minum teh tarik dan nyemil tahu goreng. Nggak sampai $5 :)

Selalu ramai
Teh tarik dan tahu goreng bumbu kacang
Ada yang punya rekomendasi kafe halal di sekitar Bugis? Share di komentar ya.

~ The Emak